Kegiatan Sekolah | Admin Selasa, 22 Mar 2022 - 10:07:00 | 394 kali
Keluarga besar SMA-SMK Pembangunan Karangmojo menggelar Bakti Sosial pada Senin (21/03/2022). Pada Baksos kali ini, Sekolah menyalurkan 70 paket sembako kepada warga masyarakat Kalurahan Tegalsari, Semin, Gunungkidul.
Tidak ada kriteria khusus bagipenerima bantuan, warga penerima bantuan adalah warga yang benar-benar membutuhkan khususnya masyarakat terdampak pandemi Covid-19.
Bantuan tersebut diserahkan langsung oleh Kepala Sekolah beserta Perangkat, serta perwakilan Guru dan Karyawan untuk nantinya dibagikan kepada warga sekitar. Bakti sosial yang dilaksanakan bertujuan sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama. Donasi tersebut dikumpulkan dari seluruh warga SMA-SMK Pembangunan Karangmojo yang dikoordinasi oleh Panitia Baksos.
Ketua Panitia Baksos STEMBAKA-SMAPDA, Bapak Agung Purnomo, S.S., menuturkan bahwa Paket Sembako yang disalurkan kepada warga yang kurang mampu ini, dananya bersumber dari donasi seluruh guru, karyawan, dan siswa SMA-SMK Pembangunan Karangmojo.
"Agenda Baksos ini yang sudah menjadi agenda rutin sekolah setiap tahun yang disalurkan di berbagai lokasi di wilayah Kabupaten Gunungkidul" ungkapnya.
Agung berharap agar warga penerima paket sembako ini dapat terbantu dan memanfaatkan dengan baik karena program Baksos ini disamping pada masa Pandemi juga pada masa menjelang Bulan Ramadan.
Dinas Kesehatan Kabupaten Gunungkidul melakukan kegiatan untuk mendukung .....
Pada 2 Mei 2024, SMP-SMA-SMK Pembangunan Karangmojo menggelar upacara yang penuh makna untuk .....
SMA Pembangunan 2 Karangmojo sukses menggelar acara "Gelar Karya" yang menampilkan berbagai .....
SMA Pembangunan 2 Karangmojo menggelar kegiatan kreatif membuat batik ecoprint yang melibatkan .....
Seluruh siswa SMA Pembangunan 2 Karangmojo turut serta dalam kegiatan Outbound bertema .....