Prestasi Sekolah | Admin Selasa, 06 Sep 2022 - 10:32:41 | 348 kali
Kontingen Gunungkidul berhasil meraih medali perunggu pada cabang olahraga bulu tangkis beregu putri dalam ajang bergengsi PORDA DIY 2022. Sayyidah Allathifah Uswatun Khasanah, atlet penyumbang medali tersebut merupakan siswa SMA Pembangunan 2 Karangmojo. Berpasangan dengan Ani Rizky F. Pertandingan bulu tangkis beregu putri tersebut berlangsung Jumat (02/09/2022) dengan skor 21-7 dan 21-6.
Sayyidah menekuni olahraga bulu tangkis sejak TK. Menang-kalah dalam berbagai turnamen merupakan hal biasa baginya. Atlet ini pernah bergabung dalam beberapa klub. Pertama Ketika tinggal di Merauke, Papua Ia bergabung dengan PB. Mutiara. Seiring kepindahannya ke DIY, Ia bergabung di PB. Pancing Sembada yang merupakan klub asal Sleman. Ia juga pernah diterima di Sarwendah Badminton Club di Jakarta Timur. Kini, Ia tergabung di PB. Vamos de Java yang merupakan klub asal Wonosari.
Sayyidah bercita-cita menjadi atlet bulu tangkis profesional. Saat ini Ia menimba ilmu di kelas XII IPS SMA Pembangunan 2 Karangmojo. Sayyidah sering berlatih bulu tangkis di GOR Karangrejek bersama klubnya.
Dinas Kesehatan Kabupaten Gunungkidul melakukan kegiatan untuk mendukung .....
Pada 2 Mei 2024, SMP-SMA-SMK Pembangunan Karangmojo menggelar upacara yang penuh makna untuk .....
SMA Pembangunan 2 Karangmojo sukses menggelar acara "Gelar Karya" yang menampilkan berbagai .....
SMA Pembangunan 2 Karangmojo menggelar kegiatan kreatif membuat batik ecoprint yang melibatkan .....
Seluruh siswa SMA Pembangunan 2 Karangmojo turut serta dalam kegiatan Outbound bertema .....