Rangkaian Agenda Transisi Pengurus OSIS

Kegiatan OSIS | Admin
Selasa, 13 Des 2022 - 17:20:18 | 401 kali

Selasa pagi (13/12) telah dilaksanakan Apel pagi di halaman sekolah. Pada kesempatan tersebut diselenggarakan agenda khusus yaitu Pelantikan Pengurus OSIS masa bakti 2022/2023. Rangkaian transisi pengurus OSIS lama ke pengurus baru telah dilaksanakan sejak Jumat (9/12). Pada hari tersebut Pengurus OSIS masa bakti 2021/2022 telah menyampaikan Laporan Pertanggungjawaban (LPJ) serangkaian dengan agenda Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK).

Agenda Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) OSIS berlangsung selama 2 hari pada Jumat dan Sabtu (9-10/12). Agenda ini berlokasi di Laboratorium IPA mulai pukul 07.30 hingga pukul 17.00 WIB. Pada hari pertama, setelah penyampaian LPJ pengurus lama, acara dilanjutkan dengan Materi LDK dan pembuatan program kerja pengurus baru.

 

Agenda hari kedua (10/12), Calon Pengurus OSIS masa bakti 2022/2023 mulai mempresentasikan program kerja dari masing-masing bidang. Setelahnya, jajaran Pembina OSIS dan Kesiswaan memimpin Evaluasi dan Revisi Program Kerja. Agenda hari tersebut ditutup dengan Outbound yang dilaksanakan di Rest Area Kepil yang berlokasi di Kalurahan Jatiayu, Karangmojo.

Hadir dalam kegiatan LDK Pengurus OSIS pada Jumat (9/12) Ibu Dra. Tri Wulandari selaku Kepala SMA Pembangunan 2 Karangmojo. Dalam sesi sambutan ketika membuka acara, Beliau memberikan ucapan selamat dan terima kasih kepada pengurus OSIS masa bakti 2021/2022 yang telah menjalankan amanah dengan baik. Dalam kesempatan tersebut, Beliau juga memberikan motivasi, pengenalan, serta pembinaan kepada calon pengurus OSIS baru agar dapat bekerja secara optimal selama menjabat.

 

Pembina Apel dalam rangka pelantikan Pengurus OSIS masa bakti 2022/2023, Bapak Muh. Kadarisman, S.Pd. selaku Kepala SMK Pembangunan Karangmojo menyampaikan wejangan kepada pengurus baru bahwa selama menjabat sebagai pengurus OSIS mereka membawa nama sekolah, sehingga sudah seharusnya dapat menjaga nama baik sekolah di mana pun berada. Beliau juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada pengurus lama yang telah menjalankan tugas dengan baik. Puncak acara transisi pengurus OSIS dilaksanakan dengan pelantikan pengurus baru oleh Kepala Sekolah, yang disaksikan oleh seluruh warga sekolah SMA dan SMK Pembangunan Karangmojo.

Gerakan Aksi Bergizi Serentak 2024 di SMP, SMA, SMK Pembangunan Karangmojo

Dinas Kesehatan Kabupaten Gunungkidul melakukan kegiatan untuk mendukung .....

Semarak Hardiknas: Gelaran Upacara Bertema Bergerak Bersama Lanjutkan Merdeka Belajar

Pada 2 Mei 2024, SMP-SMA-SMK Pembangunan Karangmojo menggelar upacara yang penuh makna untuk .....

Gelar Karya SMA Pembangunan 2 Karangmojo Pamerkan Kreativitas Siswa

SMA Pembangunan 2 Karangmojo sukses menggelar acara "Gelar Karya" yang menampilkan berbagai .....

Siswa SMA Pembangunan 2 Karangmojo Berkreasi dalam Kegiatan Membuat Batik Ecoprint

SMA Pembangunan 2 Karangmojo menggelar kegiatan kreatif membuat batik ecoprint yang melibatkan .....

Kegiatan Outing Class di Boyolali: Mempererat Solidaritas Siswa SMAPDA

Seluruh siswa SMA Pembangunan 2 Karangmojo turut serta dalam kegiatan Outbound bertema .....

Informasi Sekolah